IDGS, Rabu, 10 Juli 2019 - Baru-baru ini, "gamer girl" Belle Delphine jadi viral karena menjual air bekas mandinya yang konon mencapai harga lebih dari IDR 200 juta di eBay.
Fenomena Delphine tersebut sebenarnya bisa dimaklumi karena gadis berusia 19 tahun itu sebelumnya sudah jadi kontroversi dengan aksi-aksi anehnya serta berpenampilan syur demi menarik perhatian. Saking viralnya, praktik menjual air bekas mandi tersebut juga berdampak bagi orang lain. Setidaknya, bagi Twitch streamer dan YouTuber Pokimane. 
Para penggemar Pokimane seolah tak ingin kalah dari penggemar Belle Delphine, dan meminta Pokimane untuk menjual air bekas mandinya juga. Pokimane sendiri menanggapinya dengan setengah bercanda, di mana ia beralasan mandi menggunakan shower (bukan bathup) sehingga tidak ada air bekas mandi yang bisa ia kumpulkan. 
(@pokimanelol/Twitter)
Namun sepertinya para penggemarnya tidak menyerah, bahkan ada yang mengusulkan Pokimane menjual air bekas kumurnya, bekas mencuci rambut dan lain-lain. 
5, 2019please stop asking for my bath water, i take showers ????????
Pokimane yang memiliki persona baik-baik, berbeda jauh dengan Belle Delphine yang terkesan "nakal" menolak dengan halus. Meskipun potensi uang berlimpah yang bisa ia raup dari aksi aneh tersebut, Pokimane tidak ingin merusak image yang sudah susah payah ia bangun dan merasa bahwa para penggemarnya seharusnya tidaklah "sehaus" penggemar Belle Delphine. 
(Stefanus/IDGS)